PILARJAMBI.COM, TANJAB BARAT – Pemerintah Desa Dusun Mudo, Kecamatan Muara Papalik, Kabupaten Tanjung Jabung Barat menggelar rangkaian kegiatan tradisi sosial kebudayaan untuk melestarikan dan menjaga ekosistem sungai di wilayah Lubuk Larangan
Adapun kegiatan tersebut diantaranya lomba mancing, mancing pat pat nyo,dan memanen ikan bersama warga sekitar di lubuk larangan.
Anggi Safutra, Kepala Desa Dusun Mudo mengatakan bahwa, kegiatan tersebut bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan menumbuhkan rasa untuk bersama-sama menjaga kelestarian alam
“Acara ini perdana kita lakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, mulai hari kamis lalu dan puncaknya besok makan bersama, mudah-mudahan pak bupati Safrial bisa turut hadir,” ucapnya. Senin, (24/08/2020)
Dalam tema kegiatan ini kata Anggi, yaitu ‘Alam Nan Lestari, Negeri Berseri, Tumbuhkan Kebersamaan dan Lestarikan Lubuk Larangan’ hal itu merupakan ajakan kepada masyarakat agar bersama-sama melestarikan alam
“Jadi dalam hal itu kita sekaligus mengingatkan dan sepakat bersama masyarakat untuk menjaga aliran sungai terhadap aktifitas meracun ikan dan pencemaran limbah pabrik,” tutur Kades Dusun Mudo.
Selanjutnya ia menjelaskan bahwa pemenang lomba memancing ikan akan mendapatkan hadiah berupa uang dan ikan-ikan yang didapat akan dilelang, hasilnya untuk pembangunan masjid.
“Ikan hasil panen itu nanti akan kita lelang uangnya untuk pembangunan mesjid dan dibagikan kepada warga.” Pungkasnya. (Mam)
Discussion about this post