PILARJAMBI.COM | TANJAB BARAT – Kebakaran yang terjadi di Pasar Teluk Nilau di RT 10, Kelurahan Teluk Nilau, Kecamatan Pengabuan Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) menghanguskan setidaknya delapan kios, Sabtu (24/04/2021).
Kapolsek Pengabuan, IPTU Edi Purnawan mengatakan dalam kebakaran itu terdapat delapan kios terbakar.
“Kios Pakaian dan Tembakau, milik Munawaroh, Kios Manisan milik Kadir, Kios Sendal Dan Pakaian milik Padil, Rumah M Yusuf, Kios Bantal Dan Kasur milik Tabi’in, Kios Manisan milik Said, Kios manisan milik Zaidur, dan Kios Elektornik milik Adi,”katanya.
Menurutnya, kejadian itu berawal berdasarkan keterangan H.M. Yusuf menyebutkan sebelum kejadian karyawan toko Husana berteriak dan memanggil Yusuf.
“Melihat kepulan asap dari belakang sebelah kiri kios milik Kadir pemilik toko manisan, selanjutnya Saksi teriak sehingga warga datang membantu memadamkan api, api dapat dipadamkan sekira pukul 12.00 wib dan tidak ada korban jiwa pada kejadian tersebut,”ungkapnya
Dia menegaskan damkar melakukan pemadaman dengan menggunakan dua Unit mobil Damkar dengan satu Regu Pemadam, Personel TNI, Personel Polri, Personel BPBD, Personel Sat Pol PP Kecamatan Pengabuan dan warga.
“Alat yang digunakan Damkar dua Unit, satu Unit Mesin Air dari BPBD, satu Unit Mesin Air milik warga RT 10, dan Manual,”ucapnya.
Terkait kejadian itu, Kapolres Tanjabar AKBP Guntur Saputro, Bupati Tanjabbar Anwar Sadat dan perangkat daerah. “Ada sekda dan yang lainnya,”ungkapnya.
Terkait dengan kejadian itu, pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan. “Kita lakukan penyelidikan.”tandasnya. (*/Mam)
Discussion about this post