PILARJAMBI.COM | JAMBI – Sebuah mobil tangki muatan minyak CPO menabrak tempat Fotocopy yang berada di Simpang Gado-gado, Selincah, Kota Jambi. Sekitar pukul 13.00 WIB, pada, Minggu (27/02/2022).
Mobil tangki tersebut tampak ringsek dan rusak berat pada bagian depan. Terdapat juga sebuah motor milik karyawan Fotocopy yang terhimpit di depan mobil dan rumah tersebut.
Menurut saksi mata, mobil tangki tersebut dikendarai dari arah Tanjung Lumut hendak menuju ke Pelabuhan Talang Duku. Sesampainya di lampu merah Simpang Gado-gado rem mobil tangki tersebut blong dan menabrak sebuah mobil, motor dan rumah.
“Mobil Tangki tuh katonyo rem blong nabrak mobil Feroza di depannyo, abistuh nabrak motor yang terparkir dan rumah di depan lampu merahtuh,” ujarnya.
Ia menjelaskan sesampainya kesana, supir mobil tangki mengalami luka-luka karena terjepit dan dibawa ke rumah sakit untuk diberikan pertolongan.
“Awalnyo dibawa ke klinik, abistuh dibawa ke Erni Medika bang supirnyo,” jelas Saksi mata.
Sementara itu, Kasat Lantas Kompol Aulia Rahmad membenarkan adanya kejadian kecelakaan lalu lintas di Simpang Gado-gado tersebut.
“Tim kami masih melakukan olah TKP dan penyebab kecelakaan tersebut,” katanya. (*)
Discussion about this post