PILARJAMBI.COM, JAMBI – Tim Gugus Tugas Penanganan virus corona Disease atau Covid-19 mengupdate data terbaru kondisi terkini pada Rabu sore, Pukul 17.00 WIB (8/7/2020) sebaran Corona Virus Disease (Covid-19) di Provinsi Jambi.
Jubir Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Jambi Johansyah menyampaikan hari ini tidak ada penambahan kasus positif terkonfirmasi Positif Covid-19 di Provinsi Jambi masih sebanyak 121 kasus.
” total uji swab yang sedang dalam proses sebanyak 31 orang” jelasnya Johansyah.
” Untuk pasien sembuh tidak ada penambahan dengan jumlah 81 orang” ujarnya.
Lebih lanjut dijelaskan johansyah, untuk pasien Covid-19 yang meninggal dunia di Jambi masih terkonfirmasi 1 orang
Sementara itu, Jumlah Orang Dalam Pantauan (ODP) tidak ada perubahan masih sebanyak 41 orang, . Dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) ada penambahan sebanyak 2 orang dengan jumlah 26 orang.
Dijelaskan Johansyah, adapun peta Sebarannya ialah:
Kabupaten Sungai Penuh (10 ODP, 2 PDP, 20 Positif, 11 sembuh), Kerinci (6 ODP, 4 PDP, 2 Positif, 1 sembuh, 1 Meninggal), Bungo (4 ODP 1 PDP, 4 positif, 4 sembuh), Merangin ( 21 positif, 21 sembuh), Tebo ( 1 ODP, 3 positif, 3 sembuh), Sarolangun (1 ODP, 2 PDP, 4 positif, 3 sembuh).
Kemudian, Batanghari ( 2 ODP, 2 PDP, 11 positif, 6 sembuh), Tanjab Barat ( 10 positif, 3 sembuh), Tanjab Timur (1 ODP, 2 Positif, 2 Sembuh), Muaro Jambi (12 ODP, 10 PDP, 12 positif, 7 sembuh), dan Kota Jambi (4 ODP, 5 PDP, 32 positif, 20 sembuh). (cuy)
Discussion about this post