Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Jambi memperingati Hari Bhakti Imigrasi (HBI) ke-75 dengan mengikuti upacara di Taman Makam Pahlawan (TMP) Satria Bhakti yang dilaksanakan oleh Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Jambi & Kantor Imigrasi Jambi pada Kamis (23/1/2025).
Kalapas Jambi, Yunus M Simangunsong menyampaikan kegiatan ini dilakukan untuk mengenang jasa para pahlawan, khususnya yang telah berjuang demi kemerdekaan di bidang keimigrasian.
“Lapas Jambi mengikuti Upacara di Taman Makam Pahlawan untuk mengingat dan menghormati jasa para pahlawan yang telah gugur, khususnya mereka yang berjasa dalam bidang keimigrasian,” ujar Yunus.
Dirinya juga berharap agar Imigrasi di Indonesia, khususnya di Jambi semakin berkembang dan memberikan pelayanan terbaik. Upacara ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan tahunan peringatan Hari Bhakti Imigrasi Ke-75.
“Kegiatan ini menjadi pengingat bagi seluruh personel Lapas Kelas IIA Jambi untuk meningkatkan pelayanan terbaik, prima kepada masyarakat sesuai tugas dan fungsinya,” tutup Kalapas. (*)
Discussion about this post