PILARJAMBI.COM, JAMBI – Juru bicara (Jubir) tim gugus tugas pencegahan Covid-19 Provinsi Jambi, Johansyah menyampaikan pasien 07 positif terjangkit virus corona atau Covid-19 merupakan seorang laki – laki berusia 48 tahun berasal dari Kota Sungai Penuh.
“Juru Bicara dari Kementerian Kesehatan pukul 16.00 WIB mengumumkan bahwa terdapat satu penambahan pasien positif Covid-19 dari Provinsi Jambi, dan dapat di sampaikan data Pasien positif 07 seorang laki – laki berumur 48 Tahun dari Kota Sungai Penuh” ujarnya, Kamis (16/4/2020) sore.
Dijelaskan Johansyah, dengan bertambahnya satu pasien Positif Covid-19. Sehingga total, saat ini menjadi 7 pasien positif Covid-19 di Provinsi Jambi.
Adapun jumlah Orang Dalam Pantauan (ODP) saat berkurang sebanyak 21 orang menjadi 447 orang. Sedangkan, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 17 orang, dan 5 uji laboratorium.
Adapun peta sebarannya ialah: Kabupaten Tebo (8 ODP, 1 PDP), Bungo (29 ODP, 2 PDP), Kerinci (51 ODP, 1 PDP), Sungai Penuh (7 ODP, 1PDP) Merangin (20 ODP, 3 PDP).
Kemudian, Batanghari (29 ODP), Tanjab Timur (1 ODP), Tanjab Barat (4 ODP, 1 PDP), Muaro Jambi (50 ODP), dan Kota Jambi (248 ODP, 8 PDP).
“Untuk saat ini hanya Kabupaten Sarolangun, tidak ada ODP dan PDP” jelasnya.
Sementara itu, ia mengimbau kepada masyarakat jika ingin bepergian menggunakan, rajin mencuci tangan, tetap berada di rumah jika tidak ada keperluan yang mendesak.
“Pemprov Jambi minta masyarakat mengikuti himbauan dan tetap berada dirumah,” imbau Johansyah. (cuy)
Discussion about this post