PILARJAMBI.COM | TUNGKAL ULU – Terus gencar nya Paslon no urut 3 Muklis-Supardi bergerak di wilayah Ulu yang terdiri dari Kecamatan Tebing Tinggi, Batang Asam, Merlung, Tungkal Ulu, Muara Papalik dan Renah Mendaluh.
Muklis pun merasa optimis bisa mendapatkan suara yang signifikan atau bisa menang setelah melakukan serangkaian kegiatan kampanye dan blusukan diwilayah Ulu tersebut.
” Alhamdulilah sambutan masyarakat sangat luar biasa, intinya masyarakat ingin perubahan dan adanya pemerataan pembangunan, jangan lagi pembangunan itu dominan disatu kecamatan, ” Ujar Muklis di pematang tembesu. (26/10)
Dirinya bersama Supardi memang berkomitmen ingin menghadirkan rasa keadilan bagi masyarakat.
” Setiap turun selalu saja keluhan insfrastruktur, kedepan perencanaan pembangunan itu dikedepan kan azas manfaat bagi masyarakat, jangan lah kita membangun namun manfaat nya tidak ada bagi masyarakat, kalau pun ada manfaat nya hanya untuk satu orang atau pun kelompok tertentu, ” Ungkapnya.
Lanjut Muklis, banyak cara bisa dilakukan untuk membangun insfrastruktur tidak hanya mengandalkan dari APBD saja.
” Banyak sumber untuk membangun, tergantung bisa apa tidak nya meraih anggaran baik itu provinsi atau pun APBN, yang terpenting ada nya sinkronisasi program antara daerah dengan pusat, misal pusat program nya A kita buat program C ya tidak bisa nyambung lah, bagaimana dana pusat bisa masuk, ” tukasnya.(MC)
Discussion about this post