PILARJAMBI.COM | TANJAB BARAT – Bupati Tanjung Jabung Barat DR. Ir. H. Safrial, MS bersama Komandan Kodim 0419/Tanjab Letkol Inf. Erwan Susanto, S.IP menandatagani kesepakatan bersama dalam upaya percepatan pembangunan daerah di kabupaten bertempat di Gedung Balai Pertemuan kantor Bupati. Selasa, ( 17/11/2020).
Bupati dalam sambutannya mengapresiasi kerjasama dengan TNI dalam bidang pembangunan daerah terutama dalam infrastruktur dasar yang dibutuhkan masyarakat dengan tujuan antara lain untuk mengoptimalkan sumber daya alam serta meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
“Kami berterima kasih kepada Komandan Kodim 0419 atas kerjasama yang mulai terjalin saat kita membuka jalan pelabuhan Roro. Kemudian tentara Kodim Tanjung Jabung membantu pemerintah membebaskan lahan, satu sen pun kita tidak bayar, ya waktu itu dibantu oleh masyarakat menyerahkan kepada pemerintah daerah. Kemudian biaya pembukaan Jalan Tol Lingkar Luar itu dikerjakan melalui Karya Bakti,” kata Safrial.
Bupati berharap kerjasama ini berjalan baik dan dapat diteruskan dengan program pembangunan lainnya. Sehingga dapat di manfaatkan dengan baik oleh masyarakat.
“Saya juga berharap nanti tahun 2021 Pak Dandim bisa membuka jalan yang mengarah ke Kotabaru. Karena tahun lalu di Pasar Senin juga sudah terbuka oleh Kodim juga. Harapan kita nanti penduduk Riau di pinggiran sini bisa membelanjakan uangnya ke Kuala Tungkal kemudian dia nanti menjual produk-produk perkebunannya cepat ke kita. Artinya perputaran ekonomi akan datang. kerjasama yang beginilah yang ingin kita teruskan,” tuturnya.
“Kami sadar betul, bahwa pemerintah daerah ini tidak akan berjalan dengan baik kalau stabilitas politik di daerah ini juga tidak terpelihara dengan baik, di dalam memelihara stabilitas politik ini kita perlu bantuan dari kawan-kawan TNI dan Polri,” tutup Safrial.
Sebelumnya Dandim 0419/Tanjab dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat atas kerja sama kesepakatan bersama antara Pemkab Tanjab Barat dan Komando Distrik Militer 0419/Tanjab yang ikut serta dalam mensukseskan kegiatan-kegiatan yang tidak lebih merupakan salah satu kegiatan yang menyumbang perjanjian lintas sektoral yang disebut Karya Bakti.
Dusampaikan Dandim kegiatan Karya Bhakti ini merupakan wujud cinta TNI kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia, yang mana kita ikut merasakan bagaimana mengupayakan pembangunan ini berjalan secara lancar di tiap-tiap wilayah di seluruh Indonesia. Untuk berpartisipasi dalam rangka mengupayakan percepatan pembangunan agar pemerataan pembangunan dapat berjalan dengan baik.
“Kita lakukan yang terbaik mudah-mudahan juga apa yang nanti kita kerjakan akan bermanfaat kepada masyarakat khususnya di daerah-daerah yang terpencil dan ini adalah agenda juga buat kami selaku aparat kewilayahan ataupun kita selaku aparat yang ada di satuan kewilayahan di Kodim dan Koramil. Kita punya Babinsa yang akan bersinergi bersama dengan masyarakat melaksanakan kegiatan sifatnya gotong royong. Mudah-mudahan kegiatan ini juga dapat memperkuat jiwa integrasi atau persatuan dan kesatuan dengan masyarakat,” ujarnya.
“Ada pepatah mengatakan bersama rakyat TNI kuat ya mudah-mudahan ini adalah salah satu cara kita bisa bersinergi dengan rakyat, dengan masyarakat. Kita juga mohon doa kepada yang hadir, pada pihak yang terkait. Terima kasih telah membantu kami menjembatani sampai dengan hari ini hingga melaksanakan perjanjian kerjasama dengan pemerintah daerah,” tutupnya.
Kemudian acara dilanjutkan dengan penandatangan kesepakatan bersama antara Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat dan Komando Distrik militer 0419 Tanjab. Turut hadir pada acara Asisten Pemerintahan Hidayat, Kadis PU Andi Nuzul, Kabag Kerja Sama Rahimah, Kabid E-Goverment Icod Codri, dan pihak Terkait lainnya. (*/Mam)
Discussion about this post