PILARJAMBI.COM | TANJAB BARAT – omisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tanjung Jabung Barat menggelar rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati Tanjabbar, kamis, (21/01/2021).
Dalam pelaksanaan rapat pleno ini turut dihadiri oleh Kapolres Tanjabbar, AKBP Guntur Saputro, Dandim 0419/Tanjab, Letkol Inf Erwan Susanto, Partai Koalisi, Pengurus Partai, PPK Kecamatan.
Sejumlah personil dari pihak Kepolisian, TNI, Satpol PP dan Dishub Kabupaten Tanjabbar. Dalam kesempatan ini, Ketua KPU Kabupaten Tanjabbar, Hairudin menyebutkan bahwa pihaknya telah mengundang seluruh paslon baik paslon nomor urut 1 maupun urut 3.
“Untuk penetapan calon terpilih pasangan tanjabbar 2020 hari ini kita laksanakan, kami dari KPU tanjabbar telah mengundang masing-masing Pasangan calon baik nomor urut satu maupun nomor urut tiga,” jelasnya.
Sementara itu, berdasarkan penjelasan yang di sampaikan Hairudin bahwa konfirmasi dari paslon nomor 1 menyebutkan bahwa sedang berada di luar kota. Hal ini juga terjadi pada paslon 3 yang juga berada di luar kota.
“Partai pengusung juga telah kita sampaikan, namun juga tidak hadir ya tidak masalah. Yang penting penetapan tetap kita lakukan dan kita buat berita acaranya,” tutupnya.
Terpisah, Bupati terpilih Anwar Sadat saat diwawancarai menjelaskan sejumlah program akan dilakukan dalam 99 hari itu. Seperti, pembagunan sejumlah infrastruktur yang harus digenjot. Kemudian, rumah singgah yang juga akan dimasukkan dalam program itu.
“Ada infrastruktur, rumah singgah di untuk masyarakat Tanjabar agar tidak tinggal di hotel saat berobat bagi mereka yang jauh dari kota kemudian, kita akan selaraskan APBD yang saat ini.”pungkasnya. (Mam)
Discussion about this post