PILARJAMBI.COM | KOTAJAMBI – Komisi III DPRD Kota Jambi turun ke lapangan untuk mengecek langsung instansi pengolahan air limbah (IPAL) pembangunan hotel Yellow di dalam kawasan Transmart Jambi. Jum’at (22/1/2021).
Ketua Komisi III, Umar Faruk mengatakan tujuan kita turun kelapangan untuk mengecek langsung instansi pengolahan air limbah (IPAL) pembangunan hotel.
“Kita hari ini mendatangi Transmart beserta lingkungannya. Ternyata ada juga salah satu hotel yang akan dibangun di Kota Jambi, namanya Yellow Hotel,” ungkap Faruk.
“Sesuai dengan Tupoksi kita sebagai komisi lll, artinya kita mempertanyakan kapasitas IPAL yang ada di hotel tersebut. Setelah kita cek untuk sementara ini cukup bagus, tapi dalam artian belum maksimal ” tambah Faruk.
Faruk menambahkan belum maksimalnya persiapan hotel tersebut dikarenakan perizinan hotel masih dalam tahap pengurusan.
“Kenapa belum maksimal karena semua perizinan masih dalam pengurusan. Dan nanti kita akan turun kembali sebelum hotel ini buka bulan Mei mendatang,” tambahnya.
Joni Ismed Anggota Komisi III juga menyampaikan hal yang sama, bahwa saat ini IPALnya di lihat bersama tadi sudah cukup baik.
”Sebelumnya saat pemugaran lahan masyarakat sekitar sempat mengeluh banjir. Namun pemilik hotel telah membangun bendungan air itu sudah sangat baik. Mudah mudahan kedepannya tidak ada keluhan lagi dari masyarakat, ” harap Joni.
Pihaknya berharap dari Komisi lll yang mewakili masyarakat, agar nantinya pembangunan hotel nantinya tidak menganggu masyarakat sekitar.
” Kita berharap pembangunan hotel Yellow ini ke depan tidak menjadi persoalan untuk masyarakat,” tegas politisi muda dari Partai Golkar ini. (*/Cuy)
Discussion about this post