PILARJAMBI.COM I MERANGIN – Bupati Merangin H Al Haris panen ikan perdana di kolam milik Kelompok pembudidaya ikan (Pokdakan) Sinar Harapan 1 (SH1) Desa Sungai Kapas Kecamatan Bangko, Kamis (11/2/2021)
Dikatakan Bupati, Pokdakan tersebut merupakan salah satu program Kementerian Kelautan dan Perikanan, dengan tujuan agar masyarakat mempunyai usaha berkelompok untuk meningkatkan ekonomi keluarga.
‘’Ikan yang kita panen ini jenis Nila. Jadi bila masyarakat mempunyai lahan kosong yang airnya cukup, kita rangsang untuk memelihara ikan. Tujuan untuk meningkatkan ekonomi keluarganya,’’ujar Bupati dibenarkan Kapolsek dan Danramil setempat.
Diakui bupati, di Merangin sangat banyak lahan kosong yang airnya cukup, sehingga masyarakat bisa memanfaatkan lahan tidur tersebut untuk budidaya ikan, mengingat selama ini kebutuhan ikan di Merangin masih didatangkan dari luar.
‘’Nanti kedepannya bantuan budidaya ikan ini tidak hanya diberikan kepada kelompok, tapi juga individu. Kalau untuk kelompok sudah punya kemampuan secara finansial, tapi kalau individu masih banyak yang belum,’’terang Bupati.
Selain itu bupati berharap, para anggota Pokdakan tidak hanya menjual hasil budidaya ikannya ke pasar, tapi juga harus meningkatkan nilai tambah dari panen ikan yang dilakukan secara berkala tersebut.
‘’Anggota Pokdakan bisa mengelola hasil panen ikannya menjadi Pempek, Kerupuk Ikan atau jenis makanan lainnya berbahan baku ikan, sehingga bisa meningkatkan nilai tambah dari ikan yang dipanen itu,’’harap Bupati.
Sejauh ini sudah ada sekitar 150 Pokdakan di kawasan tersebut. Jumlah itu dari tahun ke tahunnya terus meningkat. Terlebih bupati akan mengupayakan bantuan budidya ikan itu tidak lagi perkelompok, tapi perindividu.
Dipastikan bupati, jika bantuan bididaya ikan perindividu masyarakat itu sudah berlangsung, kebutuhan ikan Kabupaten Merangin sudah bisa terpenuhi dan tidak lagi didatangkan dari daerah lain.(Kominfo/Chr)
Discussion about this post