PILARJAMBI.COM | JAMBI – R.Indra Saputra (40) salah satu anggota Jambi Biker’s Indonesia (JBI) yang saat ini sebagi Ketua Bidang Humas berhasil membawa bendera JBI ke titik nol Indonesia atau tempatnya ke Kilometer Nol Indonesia, Kota Sabang, Provinsi Aceh.
Sebagai komunitas motor yang merujuk usia ke 2 tahun tepatnya pada tanggal 09 September 2021 mendatang, tentunya keberangkatan Indra ke Sabang menjadi salah satu kado terbaik untuk memperkenalkan JBI di diberbagai wilayah.
Dengan kendaraan pribadinya yakni sepeda motor Honda ADV 150 cc metic berwara merahnya, Indra berangkat seorang diri dari rumahnya saat masih pagi pada 26 Juli 2021 lalu. Sebelum berangkat, surat-surat kendaraan dan identitas diri dilengkapinya. Tak hanya itu, perlengkapan berkendaraan juga telah dipastikan lengkap.
Indra mengatakan, selama perjalanan ia menempuh jalan sepanjang 1.892 kilometer hingga sampai ke Sabang. Dalam perjalanan pun, sebanyak 4 kali berhenti di perjalanan untuk istirahat yaitu di Pekan Baru di hari pertama, Medan dihari kedua, Banda Aceh di hari ketiganya.
“Dihari ke Empat saya sampai di Sabang tepatnya pada hari Kamis tanggal 29 Juli 2021 saya berada di Kilometer Nol Indonesia untuk membawa bendera JBI,” kata Indra di Sekretariat JBI, Sabtu (04/09/21).
Tujuannya ke Nol Kilometer tersebut, Indra menjelaskan bahwa sebagai komunitas motor, Nol Kilometer Sabang tersebut merupakan salah satu tujuan utama bagi para komunitas motor.
“Selain itu saya juga bersilaturahmi dengan kawan-kawan komunitas yang lain sepanjang perjalanan menuju Sabang. Di situ saya memperkenalkan JBI,” ujarnya.
Pada perjalanan menuju Sabang, Indra mengatakan bahwa dirinya hanya mengeluarkan biaya Rp1,4 juta. Selama 7 hari perjalan menuju Sabang dan kembali ke Jambi lagi, Ia kembali dengan selamat di Jambi pada 2 Agustus 2021.
“Saya menuju Sabang, harus menempuh 1.892 kilometer. Selama 12 jam saya sampai ke Pekan Baru, dilanjutkan lagi ke Medan selama 17 jam. Dari Medan ke Banda Aceh selama 14 jam. Alhamdulillah sampai ke Sabang dan kembali ke Jambi dengan selamat,” ucapnya.
Indra pun mengucapkan terimakasih kepada teman-teman yang Ia kunjungi selama perjalan karena telah membantunya selama perjalanan.
“Terimakasih kepada teman-teman semua, semoga silaturahmi kita tidak pernah putus. Semoga Jambi Biker’s Indonesia makin maju dan jaya serta dikenal oleh masyarakat di Indonesia, khususnya kawan-kawan komunitas sepeda motor,” pungkasnya. (Alra)
Discussion about this post