PILARJAMBI.COM – Guna memastikan tahapan Pemilu berjalan aman dan lancar, Penjabat (Pj) Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah, didampingi Sekda Muaro Jambi Budhi Hartono, meninjau langsung jalannya perhitungan suara di Tingkat Kecamatan.
Diantara perhitungan suara Tingkat Kecamatan yang dikunjungi Pj Bupati Bachyuni dan Sekda Muaro Jambi adalah perhitungan suara tingkat Kecamatan Sungai Bahar dan perhitungan suara di tingkat Kecamatan Mestong yang digelar di Rumah Dinas Camat Mestong Herminsyah Putra, Sabtu 17 Februari 2024 malam tadi.
Pj Bupati Bachyuni Deliansyah menyebutkan kunjungan tersebut bertujuan guna untuk memantau rapat pleno rekapitulasi hasil perhitungan dan perolehan suara Pemilu 2024 di tingkat Kecamatan Sungai Bahar dan Mestong berjalan aman, lancar dan kondusif.
“Kunjungan ini bertujuan ingin mengetahui langsung proses pleno di dua kecamatan ini. Dan Alhamdulillah di dua kecamatan ini terpantau aman, dan kondusif tanpa ada gangguan dari oknum oknum yang ingin merusak situasi kamtibmas di daerah ini,” ujar Pj Bupati Bachyuni. *
Discussion about this post