PILARJAMBI.COM I MUAROJAMBI – Ketua DPRD Muarojambi, Yuli Setia Bakti bersama Bupati Kabupaten Muarojambi menerima hasil opini WTP atas LHP Tahun Anggaran 2020 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Jambi melalui zoom meeting di ruang kerja Bupati Muarojambi. Jum’at (07/05/2021)
Pada acara tersebut juga dilaksanakan penandatanganan berita acara penyerahan hasil pemeriksaan laporan keuangan Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi Tahun Anggaran 2020.
Ketua DPRD Kabupaten Muarojambi dalam kesempatan ini memberikan apresiasi atas keberhasilan Pemkab Muarojambi telah meraih predikat opini WTP tahun anggaran 2020.
” Selamat atas diraihnya opini WTP yang kelima kali berturut – turut, ini membuktikan Pemkab Muarojambi telah bekerja dan berupaya menjadikan Kabupaten Muarojambi sebagai Kabupaten yang memiliki tata kelola Pemerintah yang bersih dan akuntabel” Ucapnya.
Tampak hadir pada acara tersebut Pj. Sekda Ir. Azrin, M.Si, Asisten Administrasi Umum Junaidi, SP, ME, serta beberapa OPD lingkup Pemkab Muaro Jambi. (*/As)
Discussion about this post