PILARJAMBI.COM | SAROLANGUN – Reses di Kabupaten Sarolangun, anggota DPRD Provinsi Jambi berikan santunan pada anak yatim piatu.
Hal itu dilakukan oleh Anggota DPRD Provinsi Jambi dari Fraksi Partai Gerindra M.Kharil daerah pemilihan (Dapil) Sarolangun-Merangin.
M.Khairil mengatakan reses itu dilaksanakan di Pelawan dan Singkut, Kabupaten Sarolangun. Kegiatan tersebut disambut antusias oleh tokoh masyarakat setempat.
“Pada reses ini kita turun ke masyarakat dalam rangka menampung aspirasi dan keluhan masyarakat untuk di perjuangkan di DPRD Provinsi Jambi,” kata M.Khairil, Kamis malam, (07/07/2022).
Ia juga mengatakan dalam resesnya di Kabupaten Sarolangun ada beberapa usulan dan masukan yang disampaikan oleh masyarakat untuk diperjuangkan.
Seperti bantuan rumah ibadah, Alsintan, bantuan beasiswa dan sebagainya. Semoga apa yang menjadi usulan masyarakat untuk berikut nya bisa direalisasikan.
“Di akhir kegiatan kita juga memberikan santunan kepada anak yatim-piatu di masing-masing titik lokasi reses,” tutupnya. (*)
Discussion about this post