PILARJAMBI.COM | JAMBI – Sepanjang periode mudik dan arus balik lebaran 2022, terminal alam barajo mencatat sebanyak 10.138 penumpang baik yang datang maupun diberangkatkan.
Kepala Terminal Alam Barajo, Ibrahim mengatakan angka ini meningkat dibandingkan dengan penumpang tahun lalu.
Berdasarkan data satuan pelayanan terminal alam barajo, angkutan penumpang tersebut dimulai dari 13 hari sebelum idul Fitri hingga 6 hari setelah lebaran.
“Total yang diberangkatkan ada sebanyak 2742 penumpang dengan total 166 kendaraan. Sedangkan yang diberangkatkan ada sebanyak 7396 penumpang dengan sebanyak 278 kendaraan,” ujar Ibrahim kepada Pilarjambi.com, Senin (09/05/2022).
Adapun lonjakan penumpangan terjadi pada 3 hari sebelum lebaran dan 5 hari setelah lebaran.
“Lonjakan terjadi di H-3 itu ada sekitar 694 orang yang diberangkatkan, sementara arus baliknya lonjakan terjadi pada 5 hari setelah lebaran. Itu kemarin hari Minggu ada sekitar 418 penumpang yang diberangkatkan,” ungkapnya. (PH)
Discussion about this post