PILARJAMBI.COM, KUALA TUNGKAL – Komunitas Tungkal Peduli kembali beraksi dalam kepeduliannya terhadap masyarakat yang terdampak wabah covid-19 dan kaum duafa yang berada disekitar kota Kuala Tungkal, Jumat(08/05/2020).
M. Ekky Octaviansyah Ali, selaku ketua pelaksana kegiatan ini mengatakan bahwa hal tersebut adalah suatu bentuk keprihatinan mereka kepada masyarakat guna meringankan beban kaum duafa dan mereka yang terdampak wabah Covid-19.
“Alhamdulillah penyaluran paket sembako dari komunitas tungkal peduli ini adalah kesekian kalinya kami lakukan kepada kaum duafa dan masyarakat yang penghasilanya terganggu akibat wabah covid-19,” tutur ekky.
Ekky menambahkan untuk pembagian paket sembako pada hari ini dilakukan dari rumah kerumah warga yang memang membutuhkan bantuan dengan mengacu pada data penduduk ekonomi menengah kebawah dan melalui hasil survey rekan-rekan komunitas tungkal peduli.
“Hari ini saja ada sekitar 40 paket sembako yang kami sebar dirumah-rumah warga dengan meninjau dahulu titik-titik dimana sembako ini akan kami bagikan agar tepat sasaran, dan kegiatan ini akan terus kami lakukan selama masih ada para pendonasi yang bersedia bersama-sama membantu kami” terangnya.
Sementara Abdul Muis satu warga yang menerima bantuan tersebut mengungkapkan sangat berterimakasih kepada Komunitas Tungkal Peduli yang sudah bersedia membantu.
“Kami sangat berterimakasih atas bantuan sembako dan kepedulian dari pemuda-pemudi tungkal yang bersemangat dalam berbuat kebaikan serta semoga selalu diberikan kesehatan oleh Allah,” pungkasnya. (Mam)
Discussion about this post