PILARJAMBI.COM, KUALA TUNGKAL – Memasuki H-1 hari raya Idul Adha tahun 2020, harga ayam potong di Pasar Tanggo Rajo Kuala Tungkal terpantau mengalami kenaikan dari naik berkisar Rp 2 hingga 3 ribu rupiah, pada hari Kamis (30/07/2020)
Harga pada hari ini berbeda dengan harga hari sebelumnya yang di jual dengan harga sekitar Rp30 sampai dengan Rp32 ribu.
Hal ini disampaikan oleh Rudi pedagang ayam di Pasar Tanggo Rajo. Ia menyebutkan bahwa harga ini naik, lantaran di tempat Ia mengambil ayam potong mengalami kenaikan meskipun tidak banyak.
“Untuk hari ini naik jadi Rp30 ribu perkilo. Kalo hari kemarin masih Rp22 ribu,” ujarnya
Harga ini kata Rudi terbilang sangat murah dibanding pada tahun lalu sebelumnya, Tahun lalu harga ayam potong bisa mencapai Rp40 ribu.
“Mengingat di masa pandemi ini ekonomi serba susah, maka kadang stock ayam itu bisa tidak ada.” Ungkapnya
Sementara itu, disisi lain soal harga daging juga mengalami kenaikan Untuk daging sapi saat ini dijual dengan harga Rp150 ribu perkilonya yang biasanya dijual dengan harga Rp120 sampai Rp140 ribu.
“harga daging, sekarang Rp150 kita jual,” kata Yudi penjual daging. (*)
Discussion about this post