JAMBI- Dunia Pendidikan Provinsi Jambi kembali menorehkan prestasi mentereng. Kali ini, video pendek buatan SLBN Merangin Provinis Jambi berhasil menjadi juara Tiga lomba tingkat nasional.
Pengumuman pemenang lomba video pendek ini, dilaksanakan pada puncak peringatan hari disabilitas 2023 yang diselenggarakan oleh Direktorat Pendidikan Masyarakat dan Pendidikan Khusus (PMPK) Direktorat Jenderal Paud Dikdasmen Kemendikbudristek RI.
Pengharagaan ini, tentunya membanggakan masyarakat Provinsi Jambi. Dalam keterbatasan, siswa SLBN Merangin tempat mampu berprestasi dan berkarya.
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jambi, Syamsurizal menyampaikan apresiasinya atas prestasi yang diraih oleh siswa SLBN Merangin ini.
“Saya sangat mengapresiasi atas prestasi yang diraih oleh SLBN Merangin ini, terus berkarya untuk berprestasi baik untuk peserta didik, guru maupun sekolah. Sehingga dengan apa yang diraih bisa menginspirasi bagi sekolah lainnya dalam mencapai prestasi baik ditingkat daerah maupun tingkat nasional,” katanya saat dikonfirmasi pada Selasa, 12 Desember 2023.
Kadisdik juga berpesan agar menjadikan prestasi yang diraih ini menjadi pemicu dan semangat untuk memajukan sekolah sehingga bisa meraih prestasi yang lebih banyak lagi.
Sementara itu, Kepala Sekolah SLBN Merangin Yubarizon menegaskan bahwa prestasi ini adalah langkah awal dari karya-karya terbaik anak didiknya.
“Ini adalah langkah awal, sebagai satu-satunya SLBN penggerak di Provinsi Jambi, kami SLBN Merangin terus berkomitmen untuk berkarya, mengembangkan minat bakat siswa-siswi kami dengan sebaik-baiknya dan memberikan akses belajar yang layak sesuai dengan yang seharusnya mereka dapatkan,” pungkasnya. (*)
Discussion about this post