PILARJAMBI.COM I MERANGIN – Wabup Merangin H Mashuri didampingi Forkopimda Merangin, memimpin jalannya rapat koordinasi (Rakor) pemahaman ideologi negara, yang berlangsung di Aula Kejari Merangin, Senin (12/4/2021)
Rakor yang dihadiri Kajari Merangin Martha P Berliana dan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Merangin Dr Jhoni Musa tersebut, digelar dalam rangka menghadapi fenomena yang terjadi baru-baru ini, tindak radikalisme dan aliran sesat.
‘’Seluruh masyarakat Kabupaten Merangin sudah sepakat dan menegaskan, anti radikalisme. Nanti kami akan membut surat edaran bersama Forkopimda terkait hal tersebut,’’ujar Wabup.
Berbagai upaya lanjut wabup telah dilakukan Pemkab Merangin untuk melakukan tindakan dini pencegahan radikalisme. Semua pihak berupaya, paham radikalise jangan sampai masuk ke Merangin.
‘’Puasa ini kita sudah bisa tarawih berjemaah di masjid-masjid, tapi ingat selalu mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Tarawih juga diisi, Tauziah tentang agama yang baik dan benar,’’terang Wabup.
Pada puasa Ramadhan ini lanjut wabup, juga akan dilakukan razia Justisi, tentang kepatuhan masyarakat bermasker. Selain itu juga akan digelar razia, perjudian, hiburan malam, panti pijat dan rumah-rumah makan.
Wabup juga minta seluruh masyarakat Merangin untuk selalu menjaga tolerasi umat beragama, saling harga menghargai antara satu agama dengan agama lainnya, sehingga bisa hidup berdampingan dengan aman dan nyaman.(Adv/Kominfo/Chr)
Discussion about this post