PILARJAMBI.COM I MUAROJAMBI – Bupati Muaro Jambi Hj. Masnah Busro, SE ,Jum’at sore (29/01/2021) mengukuhkan Pejabat Eselon III dan IV dilingkup Sekretariat Daerah Kabupaten Muaro Jambi.
Tampak hadir pada pengukuhan tersebut Pj. Sekretaris Daerah Muaro Jambi Jangning, S.IP, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Muaro Jambi Drs. Suriadin, serta tamu lainya.
Pengukuhan ini diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya oleh Bupati yang diikuti oleh seluruh undangan yang hadir di Aula Rumah Dinas Bupati Muaro Jambi tersebut.
Mengacu pada ketentuan dalam peraturan pemerintah nomor 11 tahun 2017 tentang manajemen pegawai negeri sipil, bahwa setiap pegawai negeri sipil yang diangkat menjadi pejabat administrator dan pejabat pengawas wajib dilantik dan mengangkat sumpah janji jabatan menurut agama atau kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Adapun pejabat yang dilantik 11 orang pejabat eselon III (Kepala Bagian), dan 33 pejabat eselon IV (Kepala Sub Bagian), jadi total pejabat yang dilantik 44 orang.
Dalam sambutannya, bupati mengucapkan “Selamat kepada seluruh pejabat yang baru saja dilantik, semoga dapat menjalan tugasnya dengan sebaik-baiknya”, harap Bupati Hj. Masnah.
Acara berjalan dengan aman dan lancar, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.(Diskominfo/Aq)
Discussion about this post